Minggu ini Polygon UR tim berada di Innsbruck untuk kompetisi Crankworx dan berakhir dengan mendapatkan medali emas dan dua posisi ke empat.

Hari berikutnya diikuti dengan Dual Slalom. Pada sesi kualifikasi, Fabien memulai nya dengan baik, tetapi ia mengalami tabrakan saat sesi latihan dan hal tersebut mempengaruhi performa nya saat bertanding, dan Ia finish di urutan ke-16 melawan Mitch Ropelato pada babak final.

Jumat adalah waktu bagi pemain kami Sam Reynolds untuk kembali ke kompetisi balap internasional setelah sempat mengalami cedera pada pergelangan tangannya di Dark Fest pada bulan Februari lalu.Kondisi ini juga yang membuat Sam melewatkan hari pertama latihan Speed ​​& Style tetapi dia masih memenuhi kualifikasi tersebut dan menjadi yang tercepat ke-3! Itu adalah trek yang disukai Sam dan yang cocok untuknya.

Sam sangat cepat dan melakukan beberapa trik bagus. Semifinal berlangsung sangat ketat antara dia dan Martin Soderstrom.  Medali perunggu hampir ia dapatkan, namun sayang Sam terjatuh setelah melewati garis finish yang membuatnya kehilangan poin utama. Pada akhirnya Sam harus puas berada di posisi ke empat. Pencapaian yang cukup bagus setelah mengalami cedera, dan kami tidak sabar melihat Sam di kompetisi selanjutnya

Hari Crankworx terakhir UR tim adalah untuk DH! Tahun ini tim berkomptisi di trek yang baru dan cukup datar dan berada di desa utama.

Mick juga melakukannya dengan baik di trek ini. Namun ia melakukan kesalahan kecil dan dia harus puas dengan tempat ke-4.

Tracey masih berada di puncak dari performa yang luar biasa di Leogang. Tenaga nya terkuras namun ia memberikan semuanya pada pertandingan kali ini Dia telah memenangkan 2 tahun sebelumnya dan ingin membuatnya menjadi yang ke-3 kalinya, dan akhirnya ia berhasil!

Tracey menang dengan selisih 8 detik! Kami senang melihat Tracey di puncak permainannya.

Again thanks to all for your support, it means everything to us!

What you can read next